hai sobat pertambangan dalam hal ini saya akan mengupas sedikit mengenai Pembentukan Endapan batubara, pada posting saya sebelumnya mengenai pengertian dan ganesa batubara. pada sesi sebelumnya hal ini dengan posting saya sebelumnya saling berkaitan tetapi untuk hal mengenai materi ini lebih detail. dalam pembentukan endapan batubara dikenal dengan 2 teori, teori apa sajakah itu? yang pertama adalah teori Insitu (Autochthonous Theory) dan yang kedua adalah teori Drift (Allochthonous Theory). saya akan menjelaskan secara detail mengenai keduanya yang dimulai dari teori insitu terlebih dahulu.
1. Teori Insitu (Autochthonous Theory)
-
Penumpukan sisa tumbuhan terjadi di tempat di
mana tumbuhan tersebut tumbuh.
- Sisa-sisa tumbuhan terakumulasi pada rawa-rawa
dan kemudian akan terjadi perubahan yang menghasilkan sederetan batubara mulai
dari gambut hingga antrasit.
- Teori ini didasarkan pada kenyataan bahwa
batubara yang didapat mempunyai kadar bahan mineral yang rendah sebagai bukti
tdk adanya transportasi bahan mineral dari tempat lain, susunan dan kondisi dari
tumbuhan serta keadaan tanah yang merupakan bukti bahwa pertumbuhan insitu.
2. Teori Drift (Allochthonous Theory)
Penumpukan sisa tumbuhan terjadi di tempat
lain, karena mengalami pengangkutan oleh air maka terjadi pengendapan di delta
muara sungai, dengan tanda-tanda
seperti:
- Adanya fosil ikan dalam batubara yang
berassosiasi dengan lapisan batubara.
- Dalam lapisan batubara terdapat lapisan
pepohonan yang berada dalam kedudukan terbalik.
- Adanya batuan sedimen yang berassosiasi
dengan batubara
- Terlihat urutan pengendapan yang teratur,
butirannya makin lama makin halus.
- Adanya gambut dan lignit terdapat di
delta-delta yang baru terbentuk.
- Adanya
fine clay di bawah lapisan batubara.
- Perbedaan jenis batubara tergantung kepada
material tumbuhan asal, derajat pembatubaraan dan banyaknya pengotor.
- Pembatubaraan merupakan suatu proses evolusi
dan degradasi yang menerus dari bahan pembentuk batubara awal menjadi karbon
atau grafit yang merupakan komponen utama batubara.
- Senyawa an-organik yang bercampur dengan
timbunan kayu, yang merupakan dasar dari
klasifikasi batubara.
cukup sekian dulu yah kawan, sekiranya tulisan saya bermanfaat dan demi berjayanya blog saya mohon klik DISINI untuk mengisi form yang telah disediakan. terima kasih :)
No comments:
Post a Comment